Sketchup Component
Cara Menambah Component Pada Sketchup
MufasuCAD.com – Ketika anda sedang menggambar objek 3d di Sketchup, maka objek tersebut akan terdiri dari kumpulan edge dan vertex dimana kesemua objek-objeknya tidak menjadi satu kesatuan yang tetap. Sebagai contoh, ketika anda memindahkan objek, maka yang akan berpindah hanya objek yang terseleksi saja.
Fungsi make component pada sketchup inilah yang dibutuhkan. Dengan merubah keseluruhan objek menjadi component, secara tidak langsung semua objek-objek seperti garis dan vertex akan menjadi satu yang saling berkaitan. Tentunya akan lebih mempermudah anda ketika bekerja dengan sketchup.
Untuk merubaha objek menjadi component anda dapat mengikuti cara berikut ini:
- Klik 3x pada objek hingga terseleksi seluruhnya
- Klik kanan pilih make component, dan akan muncul kotak dialog Create Component
- Berikan nama component nya, berikan deskripsi jika anda, dan anda dapat menentukan posisi koordinat dengan menekan tombol Set Component Axes
- Jika sudah selesai, klik create
Yang menarik dari penggunaan komponen ini adalah ketika anda menduplikasi (copy) objek yang telah di component, dan melakukan perubahan pada salah satu objeknya. Anda pun akan melihat perubahan pada objek-objek lainnya yang satu component.
Tetapi bagaimana jika kita hanya ingin merubah satu objek tanpa terjadi perubahan pada objek-objek lainnya. Cara nya cukup mudah, anda perlu merubah objek tersebut menjadi unique.
Klik kanan pada objek, pilih make unique
Setelah itu anda dapat merubah objek tanpa perlu khawatir objek-objek yang lainnya ikut berubah.